Dirjen PHU Sosialisasikan Layanan Sistem Informasi Kepegawaian Berbasi Elektronik

Padang – UPT Asrama Haji Embarkasi Padang terima Kunjungan dari Bidang Organisasi, Kepegawaian dan Hukum Sekretariat Direktorat Jenderal Penyelenggaraan Haji dan Umroh (Dirjen PHU) Kementerian Agama RI pada kamis (13/10) dalam rangka Layanan Sistem Informasi Kepegawaian Berbasis Elektronik di Studio Mini UPT Asrama Haji Padang.

H. Afrizen selaku Kepala UPT Asrama Haji Embarkasi Padang menyambut baik dan mengapresiasi kedatangan dari Tim Dirjen PHU ke UPT Asrama Haji Embarkasi Padang dalam rangka Layanan Sistem Informasi Kepegawaian Berbasis Elektronik seperti Simpeg, KGB, KNP dan Mutasi Pegawai.

Ia berharap seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) di Asrama Haji Embarkasi Padang dapat mengikuti kegiatan ini dengan baik yang bertujuan untuk mempermudah sistem layanan kepegawaian yang dimiliki oleh ASN dalam pengurusan kepegawaian.

“Pada dasarnya layanan berbasis elektronik hadir untuk memberikan kemudahan bagi ASN itu sendiri, dan seluruh ASN juga dituntut untuk dapat mengusai teknologi sehingga sistem tersebut dapat digunakan dengan baik sesuai dengan fungsinya.” Jelas H.Afrizen

Dalam kesempatan ini Tim dari Dirjen PHU yakni Muchtar Hidayat Permana selaku Asesor SDM Aparatur Ahli Muda, H. Ibrahim Basyir selaku Analis Jabatan dan H. Saalih selaku Pengelola Administrasi dan Dokumentasi pada Subbagian Kepegawaian Dirjen PHU.

Pada kesempatan ini H. Ibrahim Basyir menyampaikan bahwa Penataan SDM Aparatur merupakan faktor kunci keberhasilan reformasi birokrasi. Selanjutnya perlu pembenahan secara berkelanjutan dalam manajemen ASN di Kementerian Agama khususnya bidang PHU dan diharapkan nantinya dapat terfokus pada pengembangan Human Capital.

Ia juga menambahkan kegiatan ini bertujuan untuk tercapainya keseragaman struktur UPT Asrama Haji di seluruh Indonesia serta pemetaan jabatan Fungsional Umum (JFU) menjadi Jabatan Pelaksanaa atau yang disebut dengan penyederhanaan struktur.

Kegiatan ini merupakan bentuk tindak lanjut dari Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor 7 Tahun 2022 tentang Sistem Kerja pada instansi pemerintah untuk penyederhanaan birokrasi.

Dalam kesempatan ini juga dilaksanakan kegiatan penyerahan Berita Acara Pengambilan Sumpah Jabatan Pegawai Negeri Sipil Formasi Tahun 2019 atas Nama Iblano Parosa dengan formasi Analis Rancangan Naskah Perjanjian, Munawer dengan formasi Analis Kerjasama, Hendrizal formasi Analis Humas, Nadiah AZ dengan Formasi Analis Sistem Informasi, Meiska Mayang Sari dan Chadrizia Khairunnisak dengan Formasi Pengelola Laporan Keuangan.

Sebelumnya Pegawai Negeri Sipil Formasi Tahun 2019 ini telah melaksanakan pengambilan sumpah jabatan PNS pada tanggal 25 Februari 2022 secara online oleh Prof. Dr. H Nizar selaku Sekretaris Jenderal Kementerian Agama RI.

Read Previous

Asrama Haji Padang siap Sukseskan MTQ VI KORPRI Nasional Tahun 2022

Read Next

H. Afrizen : Koordinasi dan Komunikasi Kunci Kesuksesan Organisasi

Open Chat WhatsApps
Klik, Untuk Chat Langsung
WhatsApps
Hallo, untuk pemesanan kamar dapat langsung menghubungi kami dengan cara mengklik "Open Chat WhatsApps" dibawah