Makkah – Seluruh jemaah haji Indonesia telah menyelesaikan rangkaian puncak ibadah haji di wilayah Arafah, Muzdalifah, dan Mina (Armuzna). Pada rabu (19/06/2024), jemaah haji yang telah menyelesaikan rangkaian ibadah nafar tasani didorong kembali ke hotel di Mekkah oleh petugas haji yang bertugas.
Proses pergerakan dari Mina ke Mekkah diperkirakan akan lebih lambat dari biasanya karena padatnya lalu lintas akibat penumpukan jemaah haji dari seluruh dunia. “Kami mengantisipasi adanya kemacetan dan telah menyiapkan strategi untuk mengatur pergerakan jemaah agar tetap lancar,” ujar Dr. H. Afrizen selaku Kepala Sektor Adhoc Mina
Sebelumnya pada selasa 18 Juni 2024 jemaah sudah mulai di dorong ke makkah setelah menyelesaikan rangkaian ibadah nafar awal dan Pendorongan terakhir jamaah dilakukan setelah menyelesaikan rangkaian ibadah nafar tsani. Petugas haji tetap bersiaga di tenda-tenda untuk memberikan bantuan, terutama kepada jemaah lansia dan jemaah yang membutuhkan perhatian khusus.
“Kami siap memberikan bantuan kapan saja, terutama untuk memastikan bahwa jemaah lansia dan mereka yang memerlukan perhatian khusus bisa kembali dengan nyaman dan aman,” tambah Dr. H. Afrizen
Dr. H. Afrizen, juga menyampaikan keberhasilan pelaksanaan puncak ibadah haji dan proses pendorongan jemaah kembali ke Mekkah. “Alhamdulillah, semua rangkaian puncak ibadah haji di Armuzna telah selesai dilaksanakan dengan baik oleh seluruh jemaah. Ini adalah hasil dari kerja keras dan koordinasi yang baik antara seluruh petugas dan jemaah,” ujar Dr. Afrizen.
Beliau juga memberikan apresiasi kepada seluruh petugas yang telah bekerja keras. “Saya sangat mengapresiasi dedikasi dan kerja keras semua petugas yang selalu siap siaga, terutama dalam memberikan bantuan kepada jemaah lansia dan mereka yang memerlukan perhatian khusus. Kerja sama yang baik ini sangat membantu dalam kelancaran pelaksanaan ibadah haji,” tambah Dr. Afrizen.
Dr. Afrizen berharap agar seluruh petugas terus menjaga semangat dan dedikasi dalam menjalankan tugas hingga semua jemaah kembali ke hotel dengan selamat. “Saya berharap seluruh petugas dapat terus bekerja dengan penuh tanggung jawab dan semangat. Pelayanan yang baik akan memberikan dampak positif bagi jemaah dan memastikan mereka dapat menyelesaikan ibadah haji dengan baik,” tutup Dr. Afrizen.
Dengan semangat dan dedikasi yang tinggi dari seluruh petugas, diharapkan jemaah haji dapat kembali ke hotel di Mekkah dengan lancar dan selamat, serta melanjutkan ibadah dan kegiatan lainnya dengan nyaman di hotel masing-masing. (HumPro)