Padang – Jemaah Haji Kloter 7 PDG tiba di Ranah Minang melalui Bandara Internasional Minangkabau (BIM) Padang pada hari Senin, 1 Juli 2024, pukul 04:22 WIB. Mereka diterbangkan menggunakan pesawat Garuda Indonesia Boeing 777 Seri 300 ER dengan nomor penerbangan GA3407 dari Bandara Internasional King Abdul Aziz, Jeddah.
Di antara para jemaah, Alvin, seorang haji muda berusia 24 tahun asal Kabupaten Tanah Datar, menyampaikan apresiasinya terhadap pelayanan yang diberikan oleh petugas haji selama melaksanakan ibadah haji tahun ini. Alvin yang berangkat bersama kedua orang tuanya merasa pelayanan yang diterimanya sangat memuaskan, mulai dari setiba di Asrama Haji Padang hingga kembali ke Tanah Air.
Alvin mengungkapkan bahwa pelayanan yang dirasakan sangat baik sejak tiba di Asrama Haji Padang hingga diberangkatkan menuju Madinah. Perjalanan yang dilalui memberikan kesan mendalam baginya. Dengan penuh rasa haru, Alvin menyampaikan betapa berkesannya pengalaman merasakan dan melihat langsung keajaiban Allah di Madinah dan Makkah.
“pelayanan dari Kementerian Agama pada tahun ini sangat baik. Penginapan hotel yang ditempati di Makkah dan Madinah sangat nyaman dan berkualitas. Konsumsi yang disediakan selalu tepat waktu dan makanan yang disajikan sangat cocok dengan lidah Indonesia, terutama masyarakat Minang.” Terang Alvin dengan wajah berbinar
Alvin juga mengucapkan syukur karena selama menjalani ibadah haji hingga kembali ke Tanah Air, dirinya dan keluarganya dalam keadaan sehat.
Selain itu, Alvin menyampaikan pujian kepada seluruh petugas haji, baik petugas di luar kloter maupun petugas kloter dan petugas kesehatan. Mereka dinilai cekatan dalam mendampingi dan memberikan pelayanan kepada jemaah, terutama kepada jemaah lansia yang membutuhkan perhatian lebih.
“Saya mengucapkan terima kasih kepada seluruh petugas yang telah memberikan pelayanan terbaik. terima kasih khusus juga disampaikan kepada Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama, Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Tanah Datar, dan seluruh petugas yang ada di Embarkasi Padang atas pelayanan yang sangat baik dan ramah.” Ucapnya.
Dengan berakhirnya perjalanan haji tahun ini, Alvin dan keluarga berharap agar pelayanan yang baik ini terus dipertahankan dan ditingkatkan untuk jemaah haji tahun-tahun berikutnya. “Semoga pelayanan haji di Indonesia semakin baik dan memuaskan,” tutup Alvin dengan penuh harap.
Kepulangan jemaah haji ini menjadi bukti nyata bahwa pelayanan yang baik dan terorganisir dengan baik dapat memberikan pengalaman ibadah yang lebih khusyuk dan nyaman. Semoga pelayanan ini terus berlanjut dan memberikan manfaat bagi seluruh jemaah haji di masa mendatang. (HumPro)