El Afrizen : Dharmawanita Persatuan Harus Siap Mengambil Peran

Padang – Nyonya Hj. Elfitrayenti Afrizen selaku Ketua Dharmawanita Persatuan (DWP) UPT Asrama Haji Embarkasi Padang pimpin pertemuan bulanan DWP UPT Asrama Haji Embarkasi Padang pada Jumat (15/07) siang di Aula Jabal Uhud Asrama Haji Padang.

Dalam pertemuan bulanan ini juga hadir Pembina DWP UPT Asrama Haji Embarkasi Padang, H.Afrizen yang turut memberikan pembinaan kepada pengurus dan anggota DWP UPT Asrama Haji Embarkasi Padang.

Nyonya Hj. Elfitrayenti Afrizen dalam pertemuan bulanan ini menyampaikan salam perkenalan kepada seluruh pengurus dan anggota DWP Asrama Haji Embarkasi Padang dan ini merupakan agenda pertemuan pertama sejak dilantiknya H. Afrizen sebagai Kepala UPT Asrama Haji Embarkasi Padang dan Nyonya Hj. Elfitrayenti Afrizen sebagai Ketua DWP Asrama Haji Embarkasi Padang pada tanggal 16 Juni 2022 yang lalu.

Selanjutnya ia juga menuturkan bahwa kegiatan sosial dan kegiatan kesejahteraan yang sudah diadakan oleh DWP Asrama Haji Embarkasi Padang akan terus ditingkatkan lagi.

“Anggota DWP Persatuan harus dapat mengambil peran untuk dapat berkontribusi dalam melindungi, memberdayakan dan memajukan kaum perempuan utamanya para istri ASN yang memerlukan pendampingan, pembinaan, motivasi serta solusi terhadap permasalahan yang dihadapi anggotanya sebagaimana peranan Dharmawanita Persatuan.” Jelasnya

Sementara itu H. Afrizen selaku Pembina DWP Asrama Haji Padang juga menambahkan bahwa peranan DWP dalam sebuah organisasi sangatlah penting dan juga suksesnya pimpinan karena adanya dukungan penuh dari istri selaku anggota DWP.

Selanjutnya ia juga berpesan kepada seluruh pengurus dan anggota DWP Asrama Haji Padang untuk dapat memanfaatkan wadah dan organisasi yang telah disediakan juga menghimbau agar selalu menciptakan keakraban dan kebersamaan antara sesama anggota.(HumPro)

Read Previous

Masjid Darul Hujjaj Serahkan Santunan Anak Yatim Periode II

Read Next

Fakultas Pariwisata dan Perhotelan UNP Jalin Kerjasama Dengan Asrama Haji Padang

Open Chat WhatsApps
Klik, Untuk Chat Langsung
WhatsApps
Hallo, untuk pemesanan kamar dapat langsung menghubungi kami dengan cara mengklik "Open Chat WhatsApps" dibawah